Iklan

,

Iklan

.

Gibran Batal Tinjau Pelaksanaan Uji Coba Makan Bergizi Gratis

REDAKSI
Kamis, 24 Oktober 2024, 11.04.00 WIB Last Updated 2024-10-24T04:04:09Z

NASIONAL KINI | JAKARTA — Wakil Presiden (Wapres) RI, Gibran Rakabuming Raka, dikabarkan batal meninjau pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis di Jakarta Selatan. 

Gibran, dijadwalkan hadir bersama Penjabat (Pj) Gubernur DKI Teguh Setyabudi di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al Ihsan, Kebagusan, Jakarta Selatan, pada Kamis (23/10/2024).

Berdasarkan agenda awal, harusnya Gibran dan Teguh melaksanakan uji coba pukul 07.30 WIB.

Teguh mengatakan, Gibran tidak hadir karena ada urusan lain sebagai Wakil Presiden (Wapres). Ia mengaku sebenarnya juga menantikan arahan dari Gibran terkait program ini.

"Beliau (Wapres) kan juga sangat sibuk, kita juga butuh arahan beliau," kata Teguh di SDIT AlIhsan.(In/ces)

Iklan