NASIONAL KINI | SUKABUMI - Sebuah video yang diunggah akun Facebook @Djaka Pamungkas pada Senin (17/11/25) mendadak viral di media sosial setelah menyoroti kondisi jalan Cisalak, Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, yang diklaim kembali rusak hanya dalam waktu satu minggu setelah dikerjakan.
Dalam video berdurasi 0:50 detik tersebut, perekam menggunakan bahasa Sunda untuk mengungkapkan kekecewaannya terhadap kualitas pengerjaan jalan.
"Alusna ukur sapoe, gorengna sawindu. Jalan Cisalak kekuatanna ngan ukur saminggu. Dalapan kali ganti jaro, tetap wae jalan Cisalak moal pernah ngalaman alus," ujar pria dalam rekaman itu. Keluhannya menggambarkan bahwa jalan tersebut hanya bagus sebentar, kemudian kembali rusak bertahun-tahun.
Dalam video tersebut, ia juga memperlihatkan kondisi aspal yang terlihat mudah terkelupas hanya dengan sentuhan tangan. Menurut keterangan perekam, proyek perbaikan jalan tersebut disebut-sebut memiliki anggaran sekitar Rp190 juta.
Namun hingga kini, belum ada kejelasan resmi terkait sumber anggaran pengerjaan jalan tersebut, apakah berasal dari anggaran desa atau dari dinas terkait. Informasi tersebut masih menunggu konfirmasi pihak pemerintah desa maupun instansi teknis di Kabupaten Sukabumi.
Unggahan ini memicu beragam reaksi dari masyarakat di kolom komentar. Banyak warga mempertanyakan kualitas pekerjaan dan meminta pihak terkait memberikan penjelasan mengenai proyek tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari Pemerintah Desa Pasir Baru maupun Dinas terkait mengenai kualitas pekerjaan dan asal usul anggaran pembangunan jalan Cisalak.
Penulis: Ismet
