Iklan

Iklan

,

Iklan

Pastikan Malam Natal Aman, Polda Sulsel bersama Kodam XIV HSN, dan Pemprov Gelar Patroli

NASIONALKINI.com
Jumat, 25 Desember 2020, 09.14.00 WIB Last Updated 2020-12-25T02:19:42Z
Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Merdisyam saat melaksanakan Patroli pengamanan perayaan kebaktian misa Natal.

NASIONAL KINI ■  Polda Sulsel bersama Kodam XIV Hasanuddin dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menggelar patroli berskala besar untuk mengamankan perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

Malam ini Patroli skala besar gabungan Kodam XIV Hasanuddin, Polda Sulsel, Satpol PP dan Dishub melaksanakan patroli pengamanan perayaan kebaktian misa Natal di wilayah hukum Polrestabes Makassar," kata Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Merdisyam, M.Si, Kamis (24/12/2020).

"Kegiatan Patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan masyarakat dalam melaksanakan ibadah natal, juga memastikan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam beribadah," ungkap Merdisyam menambahkan.

Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka, S.E.dalam pelaksanaan patroli gabungan berskala besar tersebut berharap perayaan Natal di Kota Makassar berlangsung aman.

"Patroli bersama untuk menjaga keamanan dan keselamatan dalam rangka Natal dan Tahun Baru untuk memberi kenyamanan saudara-saudara kita yang merayakan, semoga apa yang akan kita lakukan bersama mendapat ridho Tuhan," imbuhnya


Wakil Gubernur Andi Sudirman Suleman, ST., menyampaikan terima kasih karna sudah merayakan Natal sesuai Protokol Kesehatan. Terima kasih para jamaah gereja yang sudah menerapkan protokol kesehatan dalam menjalankan ibadahnya, kami memohon maaf natal tahun ini tidak sama dengan ibadah natal tahun lalu,  tentu upaya ini bertujuan untuk membantu pemerintah memutus rantai penyebaran covid 19," ucapnya.

Kapolda Sulsel mempertegas bahwa malam ini hingga malam tahun baru nanti tidak ada titik keramaian.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk sementara tidak melakukan kegiatan yang bersifat berkerumun,  Maklumat Kapolri sudah keluar untuk dipedomani bersama, kami tetap menjalankan Operasi Yustisi untuk menekankan masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan yang bersifat berkerumun dan juga melakukan patroli skala besar untuk menjamin keamanan di malam menjelang tahun baru 2021 ini," pungkas Kapolda Merdisyam. (A2M)